Dukung Pemerintah Kota dalam Mewujudkan Balikpapan Kota Beriman
BALIKPAPAN – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-128 Kota Balikpapan berlangsung khidmat dan meriah di Balikpapan Sport Convention and Center (BSCC) Dome, Senin (10/2/2025).
Upacara yang dihadiri berbagai elemen masyarakat, pejabat pemerintah, tokoh agama, serta perwakilan organisasi kemasyarakatan ini menjadi momentum penting untuk mempererat persatuan dan sinergi dalam membangun kota.
Sebagai bentuk dukungan terhadap pemerintah kota, Wakil Ketua Sentra Komunikasi (Senkom) Mitra Polri Kota Balikpapan, Idik Sodikin, S.Kom., turut hadir dalam upacara tersebut.
Kehadirannya menegaskan komitmen Senkom dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta mendukung program-program strategis Kota Balikpapans sebagai Kota Beriman, Bersih Indah Aman dan Nyaman.
Usai upacara, Idik Sodikin menyampaikan ucapan selamat kepada Kota Balikpapan atas pencapaian dan kemajuannya selama 128 tahun. Ia juga menegaskan komitmen Senkom Mitra Polri untuk terus berkontribusi dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi masyarakat.
“Kami dari Senkom Mitra Polri Kota Balikpapan mengucapkan Dirgahayu ke-128 untuk Kota Balikpapan. Semoga Kota Balikpapan semakin maju, sejahtera, dan menjadi kota yang aman dan nyaman untuk ditinggali,” ujarnya.
Lebih lanjut, Idik Sodikin menekankan pentingnya kolaborasi antara berbagai pihak dalam menjaga stabilitas keamanan kota.
“Senkom Mitra Polri sebagai mitra Polri akan terus berupaya membantu menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Kami siap bersinergi dengan pemerintah kota, kepolisian, dan seluruh elemen masyarakat untuk mewujudkan Balikpapan yang lebih baik,” tambahnya.

Sebagai organisasi kemasyarakatan yang memiliki peran penting dalam komunikasi dan pengamanan masyarakat, Senkom Mitra Polri terus menjalin kerja sama dengan aparat keamanan dan pemerintah daerah.
Partisipasi dalam peringatan HUT Kota Balikpapan ini menjadi wujud nyata dari komitmen Senkom dalam memperkuat hubungan kelembagaan dengan pemerintah dan masyarakat.
Selain itu, Senkom juga aktif dalam berbagai kegiatan sosial, termasuk edukasi keamanan, pengamanan kegiatan masyarakat, hingga penyuluhan tentang ketertiban umum.
Peran ini semakin relevan seiring dengan pertumbuhan Kota Balikpapan sebagai kota penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN), yang membutuhkan stabilitas keamanan yang lebih baik.
HUT ke-128 Kota Balikpapan bukan hanya ajang perayaan, tetapi juga momentum bagi seluruh elemen masyarakat untuk memperkuat komitmen dalam membangun kota yang aman, nyaman, dan sejahtera.
Kehadiran Senkom Mitra Polri dalam upacara ini semakin menegaskan sinergi antara pemerintah, aparat keamanan, dan masyarakat dalam menjaga stabilitas kota.
Dengan semangat kebersamaan, diharapkan Kota Balikpapan terus berkembang menjadi kota modern yang tetap menjunjung tinggi keamanan dan harmoni sosial demi kesejahteraan seluruh warganya.
Kontributor: Tri Yoga
Semoga Senkom Balikpapan Alloh paringi Aselabar..amin .