Balikpapan – Memasuki bulan suci Ramadhan, Sentra Komunikasi (Senkom) Mitra Polri Kota Balikpapan meningkatkan kesiapsiagaan dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).
Dalam rapat koordinas, Senkom Balikpapan telah menyiapkan sejumlah langkah strategis untuk mendukung aparat kepolisian dan pemerintah kota dalam menciptakan suasana Ramadhan yang aman dan kondusif.
Ketua Senkom Mitra Polri Kota Balikpapan, Dede Syarif Hidayat, SE. , menyatakan bahwa pihaknya akan fokus pada peningkatan patroli di titik-titik rawan gangguan kamtibmas, terutama pada jam-jam rawan seperti menjelang berbuka puasa, saat pelaksanaan ibadah tarawih, dan menjelang sahur.
“Kami akan berkoordinasi erat dengan Polresta Balikpapan, dan instansi terkait lainnya untuk memantau dan mengamankan wilayah-wilayah yang dianggap berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas. Patroli akan kami intensifkan, terutama di area pusat perbelanjaan, tempat ibadah, dan lokasi keramaian lainnya,” ujar Dede Syarif dalam rapat koordinasi persiapan Ramadhan.
Selain patroli rutin, Senkom Balikpapan juga akan aktif dalam memberikan informasi dan edukasi kepada masyarakat terkait pentingnya menjaga kamtibmas selama bulan Ramadhan.
“Kami akan menyebarkan imbauan-imbauan kamtibmas melalui berbagai media, baik secara langsung maupun melalui media sosial. Tujuannya adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga keamanan lingkungan masing-masing,” lanjut Dede Syarif.
Senkom Mitra Polri Kota Balikpapan mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga kamtibmas selama bulan Ramadhan.
Jika menemukan atau mencurigai adanya potensi gangguan keamanan, masyarakat diharapkan segera melaporkannya kepada pihak kepolisian.
Dengan sinergi dan partisipasi aktif dari seluruh elemen masyarakat, diharapkan Kota Balikpapan dapat menjalankan ibadah puasa dengan aman, nyaman, dan khusyuk.